Kami dengan senang hati membagikan laporan data sertifikasi 2021 untuk program kopi, kakao, teh, dan pisang bersertifikasi Rainforest Alliance dan UTZ. Di bawah ini, Anda akan menemukan ringkasan singkat dari poin penting plus tautan untuk mengunduh laporan data tahunan tiap sektor tempat Anda akan menemukan lebih banyak fakta, angka, dan visualisasi data.
Menyusul merger 2018 antara Rainforest Alliance dan UTZ, pada tahun 2021 kami memulai transisi dari dua sistem sertifikasi sebelumnya—program UTZ dan program Rainforest Alliance 2017—ke Program Sertifikasi Rainforest Alliance 2020 kami. Laporan-laporan ini lebih lanjut menyajikan angka-angka 2021 dari satu program atau lebih sebagaimana relevan untuk tiap program dan lini waktu transisinya.
- Angka-angka yang dilaporkan untuk kakao, kopi, dan teh terkait dengan program UTZ dan Rainforest Alliance 2017.
- Angka-angka yang dilaporkan untuk pisang pada tahun 2021 terkait dengan program Rainforest Alliance 2017.
- Semua laporan mempertimbangkan: (i) pemegang sertifikat kebun dengan lisensi/sertifikat aktif, berlaku sejak tanggal 31 Desember 2020; dan (ii) pemegang sertifikat kebun yang lisensinya berakhir pada tahun 2021, tetapi secara resmi terdaftar untuk Program Sertifikasi Rainforest Alliance 2020. Jika perlu, kami mengonfirmasi status sertifikasi ulang atau registrasi di Lembaga Sertifikasi.
- Data yang digunakan untuk perhitungan kami berasal dari platform keterlacakan kami: MultiTrace dan Good Inside Portal (GIP) untuk UTZ, dan Marketplace dan Salesforce untuk program Rainforest Alliance 2017.
- Angka-angka dilaporkan secara terpisah untuk program UTZ dan Rainforest Alliance 2017, tetapi tersedia gabungan angka untuk jumlah negara penghasil, jumlah petani, dan luas area yang tersertifikasi.
Kakao
Secara total, 2021 mengalami peningkatan permintaan yang stabil untuk kakao bersertifikasi secara global. Di Afrika, kami terus melihat efek dari Cocoa Assurance Plan kami—serangkaian langkah ambisius untuk memperkuat program kakao Rainforest Alliance di Pantai Gading, Ghana, Nigeria, dan Kamerun. Langkah-langkah ini—yang mencakup persyaratan lebih ketat tentang data lokasi GPS dan melarang sertifikasi kebun ganda UTZ/Rainforest Alliance—berkontribusi terhadap penurunan dalam volume kakao yang bersertifikasi yang dihasilkan di wilayah tersebut. Meski demikian, kami terus melihat permintaan stabil di Afrika, yang menghasilkan penyelarasan lebih baik antara produksi dan penjualan bersertifikasi serta rasio penawaran/permintaan yang secara keseluruhan lebih tinggi.
Di Amerika Latin, kami melihat penurunan kecil pada produksi bersertifikasi, sedangkan permintaan meningkat. Sementara itu, di Asia, produksi bersertifikasi meningkat, permintaan menurun.
Beberapa peralihan regional ini dalam produksi bersertifikasi dan permintaan kemungkinan besar terjadi, sebagian, akibat penerapan Origin Matching Mass Balance, disertai efek berkelanjutan dari pandemi COVID-19. Selain itu, kami memperkirakan bahwa transisi ke Program Sertifikasi Rainforest Alliance 2020 telah memiliki pengaruh tertentu pada volume ini dan kami akan melihat hasil dari transisi ini dalam data 2022 kami.
Kopi
Pada tahun 2021, gabungan program kopi UTZ-Rainforest Alliance melanjutkan tren pertumbuhan secara keseluruhan dalam tahun sebelumnya. Dalam itu, volume produksi besertifikasi untuk program Rainforest Alliance 2017 diperkirakan tumbuh sebesar sepuluh persen, sedangkan program UTZ tetap stabil. Kedua program juga mengalami kenaikan pada jumlah petani dan total luas area yang ditanam dengan kopi besertifikasi. Meskipun demikian, program Rainforest Alliance melaporkan kenaikan dalam jumlah pemegang sertifikat, sedangkan program UTZ melaporkan penurunan.
Untuk penyerapan pasar, penjualan produsen global untuk program sertifikasi UTZ mengalami penurunan 7%, sedangkan indikator yang sama dalam program sertifikasi Rainforest Alliance (2017) naik sebesar 9%. Artinya, jangkauan program menghasilkan pertumbuhan sedang, sementara serapan pasar dari dua program yang diambil bersama-sama menurun satu persen secara keseluruhan dibandingkan tahun 2020.
Teh
Pada tahun 2021, program teh Rainforest Alliance tumbuh di sebagian besar indikator kami. Meskipun ada tantangan signifikan di sektor teh secara umum (mulai dari meningkatnya biaya input untuk petani dan biaya pengiriman untuk eksportir hingga menurunnya konsumsi teh di luar rumah), kami melihat total luas area yang ditanam dengan teh bersertifikasi tumbuh ke hampir 700.000 hektar di seluruh dunia. Demikian pula, kami melihat kenaikan pada jumlah petani dalam program teh, yang totalnya sekarang lebih dari satu juta.
Sebaliknya, jumlah pekerja dalam program teh Rainforest Alliance menurun sebesar lebih dari sepuluh persen ke 712.000 pekerja. Terdapat beberapa faktor pendorong (termasuk perubahan dalam sertifikasi status untuk beberapa anggota selama tahun 2021), tetapi kami paling mengaitkan peralihan ini ke tantangan dalam merekrut pekerja karena pembatasan perjalanan dan risiko lainnya terkait COVID-19.
Seperti diperkirakan, program teh UTZ terus menyusut pada tahun 2021—sebagai akibat dari transisi ke Program Sertifikasi Rainforest Alliance 2020. Dengan itu, kami mencatat bahwa meskipun volume produksi meningkat secara agregat, terdapat penurunan produksi yang mencolok di Malawi, Indonesia, dan Turki.
Pisang
Pada tahun 2021, program pisang Rainforest Alliance terus bertumbuh di beberapa indikator. Meskipun ada banyak tantangan serius yang dihadapi sektor pisang—mulai dari situasi buruk yang terus berlanjut akibat pandemi COVID-19 hingga kenaikan harga—kami melihat kenaikan volume produksi bersertifikasi ke hampir 9,5 juta MT. Jumlah kebun juga meningkat ke lebih dari 2.500 kebun, yang luasnya mencapai hampir 250.000 hektar.
Demikian pula, kami telah melihat kenaikan sebesar tiga persen dalam jumlah pelaku rantai pasokan dalam program kami. Angka penjualan global untuk 2021 akan segera hadir pada bulan Juli 2021.