Juan Jiménez, istrinya Julia Cabrera, dan kedua anak mereka telah berhasil memulihkan ekosistem dan keanekaragaman hayati di perkebunan kopi Besertifikasi Rainforest Alliance mereka di Cajamarca, Peru. Perkebunan mereka kini lebih produktif, tahan terhadap dampak perubahan iklim, dan terbuka bagi margasatwa.
Petani skala kecil seperti Jiménez dan Cabrera menjalankan sebagian besar dari 12,5 juta perkebunan kopi dunia; faktanya, hampir tiga perempat kopi dunia dihasilkan oleh perkebunan kecil seperti mereka. Rainforest Alliance bekerja dengan lebih dari 400.000 produsen kopi besertifikasi di Amerika Latin, Afrika Timur, dan Asia—kebanyakan dari mereka adalah petani kecil—mencakup sekitar 1 juta hektar lahan.
Namun petani kopi menghadapi banyak tantangan, termasuk kenaikan suhu, penyakit tanaman, guncangan iklim, dan harga yang tidak stabil. Rainforest Alliance bekerja untuk meningkatkan posisi petani kopi dengan cara menghubungkan mereka dengan pasar yang bertanggung jawab, serta dengan memberikan pelatihan praktik-praktik cerdas iklim dan penanaman regeneratif yang meningkatkan hasil panen dan pendapatan. Program sertifikasi kami juga mendorong inovasi seperti pencatatan digital; persyaratan bagi pembeli kopi untuk berinvestasi dalam produksi yang berkelanjutan; dan model peningkatan kontinu yang memberikan insentif bagi petani untuk bergerak maju dalam jalur keberlanjutan.
Dan karena kesejahteraan petani dan pekerja merupakan hal yang sangat penting bagi keberlanjutan bisnis pertanian apa pun, program sertifikasi Rainforest Alliance juga memajukan hak asasi manusia bagi mereka yang bekerja dalam sektor kopi.
Berikut adalah beberapa cara kami bekerja untuk menjadikan sektor kopi lebih berkelanjutan:
Hak Asasi Manusia
Walaupun kemajuan yang signifikan dalam hal hak asasi manusia telah dicapai pada sektor pertanian, kasus pekerja anak, kerja paksa, diskriminasi, dan pelecehan di tempat kerja masih dapat ditemukan dalam produksi banyak makanan, termasuk kopi. Pelarangan langsung sering terbukti tidak efektif, bahkan sebaliknya mendorong pelanggaran tersembunyi dan membuat pelanggaran-pelanggaran tersebut sulit ditemukan oleh auditor. Ini hanyalah salah satu alasan program sertifikasi Rainforest Alliance mengadopsi pendekatan kajian dan penanganan berbasis risiko yang memajukan hak asasi manusia melalui pencegahan, kesadaran dan keterlibatan masyarakat, serta peningkatan yang kontinu.
Dalam hal pekerja anak, misalnya, program sertifikasi kami mengharuskan perkebunan untuk membentuk komite internal yang berfokus pada pencegahan; ketika suatu kasus ditemukan, perkebunan atau perusahaan harus mendukung keluarga tersebut mengatasi masalahnya—baik dengan mendapatkan akta kelahiran untuk mendaftar sekolah atau meningkatkan pendapatan rumah tangga atau tindakan lainnya.
Program sertifikasi kami juga memberikan perkebunan dan perusahaan alat bantu untuk memahami dan mengatasi kesenjangan atas kesetaraan gender dalam operasi mereka. Untuk memberikan insentif bagi peningkatan kontinu, alat bantu tersebut memungkinkan perusahaan dan perkebunan untuk memilih beberapa indikator kemajuan mereka sendiri. Pengekspor kopi Uganda yaitu Kyagalanyi Coffee, sebagai contoh, telah menjalankan program gender yang kuat yang mendorong suami dan istri untuk berkolaborasi dalam perencanaan rumah tangga. Oleh karena itu, untuk mengukur peningkatan dalam hal gender, mereka mencatat jumlah keluarga yang telah memberikan hak suara setara kepada istri tentang bagaimana pendapatan diperoleh dan digunakan.
Iklim
Budidaya kopi sangat rentan terhadap dampak perubahan iklim. Meningkatnya suhu berkontribusi pada penyebaran jamur yang dikenal sebagai karat daun kopi, yang telah memusnahkan seluruh perkebunan di Amerika Latin, dan juga penyebaran hama penggerek buah kopi yang sangat merusak. Dan karena kopi hanya bisa ditanam pada kisaran suhu tertentu, pemanasan global memaksa beberapa petani untuk pindah ke tempat dengan elevasi yang lebih tinggi—atau keluar dari bisnis sama sekali.
Program sertifikasi kami mendorong metode penanaman cerdas iklim. Rainforest Alliance memberikan penilaian kerentanan iklim lokal sebelum menciptakan rencana aksi yang disesuaikan (itulah bagian “cerdas” nya —ini bukan pendekatan satu ukuran untuk semua). Bagi petani kopi, membangun ketahanan dapat berarti menanam pohon penaung asli, yang melindungi tanaman kopi dari sinar matahari berlebihan, angin kencang, dan hujan lebat. Penerapan pestisida dan pupuk dalam jumlah yang tepat—dan pada bulan yang tepat—juga sangat penting, karena penggunaan yang berlebihan hanya menambah biaya dan membunuh serangga yang bermanfaat. Petani dapat menanam tanaman penutup tanah di antara jajaran kopi, sehingga meningkatkan penyerapan tanah dan retensi kelembapan, memungkinkan akar tanaman kopi untuk mengakses air jauh di dalam tanah pada saat kekeringan.
Kenaikan suhu dan hujan yang tidak menentu telah menjadi tantangan berat bagi Loyola Estate/Joseph Coffee Curing Works di Tamil Nadu, India. Namun dalam tujuh tahun terakhir, perkebunan besertifikasi ini telah mengadopsi teknik-teknik seperti pemulsaan dan irigasi pelindung untuk menghadapi risiko iklim. Yang lebih mengesankan lagi, perkebunan yang dikelola keluarga ini lebih dari 50 persen lahan tanamnya ditanami spesies pohon asli seperti cedar merah muda (Acrocarpus fraxinifolius), nangka, dan prem malabar.
Evelyn Nyawira, seorang petani kopi besertifikasi di Mutira, Kenya, menjelaskan bahwa dalam pelatihan Rainforest Alliance, dia dan para tetangganya “belajar mempersiapkan lahan kami untuk mencegah erosi air. Kami diajari cara menanam pohon penaung, dan cara melindungi kopi kami dari kekeringan saat cuaca sangat panas karena perubahan iklim.” Dia menambahkan bahwa menggunakan metode yang lebih berkelanjutan menghasilkan kualitas kopi yang lebih baik dan meningkatkan penghidupan.
Program cerdas iklim juga berpusat pada peningkatan penghidupan petani.
Penghidupan
Harga kopi internasional sangat fluktuatif dalam beberapa tahun terakhir, sehingga sangat membebani penghidupan produsen. Hampir sepanjang tahun 2020, harga kopi merosot 30 persen di bawah tingkat harga rata-rata dalam sepuluh tahun sebelumnya,sehingga membuat para petani bahkan tidak mampu menutup biaya produksinya. Dan meskipun harga telah membaik sejak itu, tetapi tidak cukup stabil bagi para petani untuk membuat investasi jangka panjang dalam bisnis mereka.
Sertifikasi bertujuan untuk membantu petani kopi meningkatkan produktivitas dan profitabilitas mereka dengan menggunakan metode-metode yang lebih berkelanjutan dan pengelolaan perkebunan yang lebih baik. Pemupukan dengan ketelitian lebih tinggi, menggunakan metode seperti pengambilan sampel tanah, dapat mengurangi emisi nitrogen, dan meningkatkan kesehatan tanah—serta secara bersamaan meningkatkan hasil panen dan pendapatan. Diversifikasi aliran pendapatan juga dapat membantu. Tiga penelitian1 yang diterbitkan dalam lima tahun terakhir menunjukkan bahwa pendapatan dari produksi kopi di perkebunan skala kecil besertifikasi di Afrika Timur rata-rata lebih tinggi 179 persen daripada di perkebunan non sertifikasi.
Meskipun demikian, memulai perjalanan keberlanjutan dapat memakan biaya yang tinggi bagi petani, dan karena itulah program sertifikasi kami mengambil langkah-langkah untuk mendistribusikan beban finansial tersebut di sepanjang rantai pasokan. Program ini mensyaratkan perusahaan untuk melakukan Sustainability Investments (SI), investasi dalam bentuk tunai atau barang dan jasa kepada perkebunan besertifikasi yang mendukung pelaksanaan metode-metode yang lebih berkelanjutan. Selain itu, perusahaan harus membayar Sustainability Differential (SD), suatu pembayaran tunai kepada petani besertifikasi di atas harga pasar bagi tanaman mereka. Program sertifikasi kami juga mencakup langkah-langkah untuk membantu pekerja tani mencapai standar kehidupan yang lebih baik.
Hutan dan keanekaragaman hayati
Rainforest Alliance telah bekerja untuk melindungi hutan dunia selama lebih dari 30 tahun. Dengan program sertifikasi kami yang telah diperkuat, kami memperkenalkan lebih banyak inovasi dan meningkatkan persyaratan untuk melakukannya dengan dampak yang lebih luas. Kami tidak hanya melarang deforestasi, tetapi juga perusakan segala ekosistem, termasuk lahan basah dan lahan gambut. Petani harus meningkatkan tutupan pohon asli, dan menyediakan data geolokasi untuk peta risiko yang menunjukkan hotspot deforestasi, dan lebih banyak lagi. Meskipun pertanian seringkali merusak keanekaragaman hayati, namun hal itu juga dapat menambah kekayaan alam.
Perkebunan kopi Aquiares seluas 1.000 hektar di Kosta Rika, yang terletak di antara kawasan lindung terbesar di negara itu dan pegunungan vulkanik, adalah contoh luar biasa tentang bagaimana praktik pertanian yang dirancang untuk meningkatkan keanekaragaman hayati dan menyuburkan tanah dapat memulihkan kesehatan ekosistem secara keseluruhan. General Manajer Diego Robelo mengatakan bahwa sejak perkebunan itu memulai transformasi keberlanjutan dengan Rainforest Alliance 17 tahun lalu, perkebunan tersebut telah berubah dari menggunakan pendekatan monokultur sinar matahari penuh ke budidaya kopi di bawah naungan pohon asli. Sebagai perkebunan kopi Besertifikasi Rainforest Alliance terbesar di Kosta Rika, Aquiares telah menjadi pelopor dalam keberlanjutan, menanam lebih dari 50.000 pohon dan secara efektif menghubungkan dua koridor margasatwa penting. Kini perkebunan tersebut memiliki 76 spesies pohon asli yang berbeda-beda dan 140 spesies burung—103 di antaranya tidak pernah terlihat sebelum Aquiares mulai bekerja dengan Rainforest Alliance.
1 Tiga penelitian: Mitiku et al. 2017, van Rijsbergen et al. 2016, Akoyi and Maertens 2017